Pola Baru Penyaluran Bantuan BPNT, Penerima Bisa Cek Sendiri Jadwalnya

bantenpro.id – Kementerian Sosial (Kemensos) mengubah pola penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH) 2023. Keluarga penerima manfaat (KPM) kini tak perlu repot-repot bertanya ke Dinas Sosial. Cukup cek melalui ponsel, jadwal pencairan sudah bisa diketahui.

Penyaluran BPNT dan PKH berupa uang tunai dapat dicairkan langsung di cabang bank atau ATM Himpunan Bank Negara (Himbara) atau Kantor Pos.

Jadwal pencairan bansos tersebut bisa dicek sendiri oleh penerima melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id. Berikut tata caranya:

  1. Siapkan kartu identitas berupa KTP
  2. Pastikan ponsel terkoneksi dengan jaringan internet
  3. Akses website cekbansos.kemensos.go.id
  4. Lengkapi data diri sesuai KTP
  5. Salin kode verifikasi dan masukkan di kolom yang trersedia.
  6. Program BPNT di tahun 2023 ini akan menyasar target 18,8 juta KPM seluruh Indonesia. Setiap penerima akan mendapatkan jatah sebesar Rp200 ribu.

Diketahui, Kementerian Sosial akhirnya resmi menghapus program eletronik warung gotong royong atau e-warong. Alasannya karena banyak terjadi kecurangan dalam penyaluran BPNT dan PKH. (mst)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *